Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi Android Terbaik Gratis 2018

Aplikasi Android terbaik gratis - Smartphone dengan OS Android memang mempunyai beberapa kelebihan. Diantaranya yaitu menjadi lebih fungsional. Pasalnya OS Android ini bersifat open source, artinya ia dapat disisipi atau diotak atik dengan berbagai aplikasi dan game. Dengan begitu, sistem operasi Android ini dapat support sejumlah aplikasi Android terbaik. Diantaranya ada yang bersifat gratis maupun berbayar.

Aplikasi Android Terbaik Gratis

Mengingat banyaknya aplikasi android terbaik gratis yang tersedia di google play, maka pada kesempatan kali ini carainter.net akan berbagi informasi apa saja aplikasi android terbaik gratis yang paling banyak dicari. Dengan begitu, Anda tidak akan kebingungan lagi harus memilih aplikasi yang mana dengan fungsi yang sama. Langsung saja, berikut ini kami sajikan dalam beberapa kategori aplikasi Android terbaik gratis.

Aplikasi Android Terbaik Gratis 2019


Kategori Aplikasi Android Terbaik Sosial Media


Aplikasi Android Terbaik Sosial Media


BBM (Blackberry Messanger)

Pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi mesenger satu ini. Dulu, aplikasi SosMed dengan nama trend BBM ini hanya dapat dipasang pada smartphone BlackBerry saja, namun seiring perkembangan teknologi Aplikasi chating BBM bisa didownload melalui Google Play Store alias support sistem operasi Android. BBM ini dapat dipakai sebagai media chating dan juga kirim gambar. Mayoritas pengguna memakai BBM untuk aktivitas bisnis. Malahan fitur yang terbaru dari BBM ini adalah dapat mengirim file APK Android lewat BBM.

Facebook (FB)

Aplikasi Android sosial media terbaik selanjutnya adalah Facebook. Facebook merupakan salah satu sosial media terbesar di dunia. Facebooker dapat menambahkan teman dan juga mengunggah status tulisan, foto dan video. Kelebihannya, pada FB juga tersedia messanger yang bisa digunakan untuk chating dan panggilan. Satu lagi fitur terbarunya Facebook yaitu hadirnya video yang sering kita jumpai setiap buka beranda.

Instagram

Merupakan salah satu aplikasi untuk berbagi foto. Hampir sama dengan BBM, instagram kerap kali digunakan untuk bisnis dengan menampilkan foto barang yang ditawarkan. Gambar serta video yang ditampilkan sangatlah bagus, tentunya dengan kualitas tinggi. Cara menggunakannya juga mudah, cukup login menggunakan akun Facebook atau Google

Line

Berbeda dengan sosial media lainnya, aplikasi android terbaik gratis ini menawarkan sejumlah game sosial. Salah satunya get rich. Selain itu Line juga kerap menawarkan event menarik seperti kupon KFC, pulsa gratis, gadget dan lainnya. Banyak fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Line ini, dan tentunya sangat bermanfaat bagi kita.

WhatsApp (WA)

Aplikasi messanger WA menduduki urutan pertama di dunia. Saat pengguna menginstall WA di ponsel, secara otomatis kontak yang telah terhubung dengan WhatsApp langsung ditampilkan. Selain itu kontak WA juga terhubung langsung dengan pertemanan di FB. Aplikasi ini dapat digunakan untuk chating, pengiriman gambar, dan juga panggilan video. Untuk pendaftarannya juga tidak seperti aplikasi sosial media lain yang menggunakan email, namun cukup dengan nomor HP.

Snapchat

Snapchat salah satu kompetitor dari instagram. Pengguna dapat mengambil gambar dan membagikan kepada pengguna lain dengan batas waktu yang telah ditentukan. Artinya, gambar akan hilang jika waktu sudah habis. Anda bisa menjadikan aplikasi Snapchat ini sebagai ladang bisnis.

NEXT : Aplikasi Chatting Android Terbaik Tahun Ini

Kategori Aplikasi Android Terbaik Gratis Web Browser


Aplikasi Android Terbaik Gratis Web Browser

Selain media sosial, aplikasi android terbaik gratis lainnya dikategorikan pada mesin pencarian atau web browser. Kerap kali aplikasi mesin pencarian yang default pada smartphone adalah google chrome. Namun tak ada salahnya jika Anda mencoba menggunakan browser lain seperti di bawah ini:

UcWeb

Mesin pencarian UcWeb mempunyai kelebihan dalam proses download. Selain itu pengguna UcWeb sering mendapat diskon belanja di beberapa toko online seperti lazada. Sistem load page cukup cepat, sehingga akan membuat nyaman dalam browsing.

Analytic

Google Analytic cocok digunakan untuk blogger atau webmaster. Aplikasi ini dapat digunakan untuk memantau kinerja website dengan praktis melalui smartphone. Data yang diberikan akan website Anda cukuplah akurat, jadi Anda bisa mengontrol dengan baik.

Dolphin Browser

Aplikasi android terbaik gratis ketegori browser selanjutnya diduduki oleh Dolphin. Aplikasi web browser satu ini memiliki kemampuan yang handal saat digunakan untuk berselancar. Selain itu juga responsif tanpa mengurangi kualitas.

NEXT : Aplikasi Browser Android Terbarik Paling Dicari || 7 Aplikasi Android Internet Gratis

Kategori Aplikasi Android Terbaik Fotografi


Aplikasi Android Terbaik Fotografi

Meski sekarang ini sudah banyak smartphone yang dilengkapi dengan kamera tinggi, namun apasalahnya menggunakan bantuan aplikasi fotografi. Pasalnya, dalam aplikasi camera ini memiliki fitur-fitur yang kadang belum ada pada kamera smartphone.

Camera 360

Merupakan aplikasi fotografi terpopuler. Dengan sejumlah fitur lensa kamera yang cukup baik cocok digunakan pecinta selfie. Aplikasi android terbaik gratis ini dapat diunduh pada smartphone Android jenis apa saja.

Kelebihan dari Camera 360 adalah

  • Desain kamera yang simple sehingga mudah digunakan dan terbilang user friendly
  • Hasil jepretan berkualitas cukup tinggi


Snapseed

Aplikasi edit foto snapseed menyuguham berbagai filter dan efek yang unik. Mampu membuat hasil jepretan terlihat sempurna untuk segala macam manipulasi fotografi dan fine tuning. Anda dapat mengedit sesuka hati Anda, terlebih lagi efek-efek yang dihadirkan begitu lengkap.

MomentCam

Ingin membuat fotomu menjadi karikatur? Instal aplikasi MomentCam di google playsgore. Aplikasi ini akan menjadikan fotomu sebagai karikatir dengan cepat dan praktis. Cocok digunakan saat mengisi waktu luang atau membunuh kebosanan. Hal inilah yang membuat MomentCam menjadi aplikasi android terbaik gratis saat ini.

NEXT : Aplikasi Kamera Autofocus Android Terbaik || 7 Aplikasi Edit Foto Android Terbaik Gratis


Kategori Aplikasi Android Terbaik Mini Game

Aplikasi Android Terbaik Mini Game

Yang suka bermain game, game-game terbaik berikut ini harus Anda punya. Pasalnya, diluar sana sudah banyak yang memainkan game-game Android terbaik gratis ini. Banyak petualangan dan akan memberikan Anda pengalaman nge-game yang berbeda.

Get Rich

Merupakan salah satu aplikasi game android terbaik gratis. Pengguna dapat bermain monopoli online yang cukup mengasyikan sekaligus mendidik. Selain itu, Anda akan diberikan pengalaman bermain yang berbeda. Bisa juga sebagai hiburan dikala waktu senggang.

Clash of Clan (COC)

Bagi pecinta game, rasanya tiada hari tanpa COC. Game yang cukup booming dikalangan pengguna Android ini menjelma menjadi candu. Bahkan game war strateginya terbilang mengasyikkan. Belum gabung? Yuk install segera di ponsel Androidmu ya !

Kategori Aplikasi Android Terbaik Musik dan Video


Aplikasi Android Terbaik Musik dan Video

Meski sebagian smartphone sudah dilengkapi dengan aplikasi pemutar video dan audio. Namun, deretan aplikasi musik dan video ini menjadi begitu menarik untuk di install. Pasalnya, akan memberikan kepuasan tersendiri, mengingat aplikasi musik dan video ini menjadi aplikasi Android terbaik gratis.

VLC for Android

VLC for Android merupakan salah satu pemutar audio yang handal. Aplikasi ini juga mendukung format video dengan kualitas super. Dipastikan aplikasi ini support semua file video, sehingga Anda tidak akan repot repot lagi.

Caustic 3

Aplikasi pemutar musik ini terbilang cukup canggih. Untuk menghasilkan suara yang sempurna dapat menggunakan salah satu dari 14 synthesizer yang berbeda, vocoders dan drum mesin.

TubeMate

Ini adalah aplikasi youtube download terbaik. Anda cukup menggunakan TubeMate untuk mendownload video youtube. Untuk mendapatkannya kunjungi situr tubemate.net karena googleplay tidak menyediakan aplikasi gratis ini.

Google Play Music

Keunggulan dari Google Play Music ini adalah pengguna dapat menikmati jutaan musik secara streaming dari google tanpa disimpan dalam memori. Tak hanya menikmati, pengguna juga dapat membagikan pengalaman mendengarnya melalui google plus.

Mivo

Tak ada TV bukan berarti tak bisa menonton acara favoritmu. Kamu bisa mendownload aplikasi Mivo untuk bisa menikmati siaran TV dimanapun dan kapan saja. Tentunya dengan koneksi internet.

Magisto Video Editor & Maker

Aplikasi Magisto Video Editor & Maker ini dapat digunakan untuk berkreasi dengan video. Misalnya untuk mengedit, mengubah klip video dan koleksi foto menjadi film pendek. Selain itu juga dilengkapi musik, grafis, dan efek pilihan.

MX Player

Aplikasi bawaan google tidak semuanya dapat memutar video dengan format mobile. Untuk itu pengguna android dapat menginstall MX Player untuk menikmati video lengkap dengan subtitlenya. Anda juga tidak perlu ribet untuk menkonverter lagi.

Sing ! Karaoke by Smule

Berkaraoke tak perlu jauh- jauh. Manfaatkan ponsel pintarmu saat ini dengan bergabung bersama partai karaoke global. Anda dapat menyanyikan lagu favorit dengan efek suara. Apalagi Anda juga bisa berduet video dengan artis dunia seperti Linkin Park dan lainnya.

NEXT : 5 Aplikasi Android Untuk Karaoke Terbaik || 5 Aplikasi Android Pemutar Musik Terbaik ||  5 Aplikasi Music Downloader Android Terbaik || 5 Aplikasi Android Edit Video Offline


Katerogi Aplikasi Android Terbaik Antivirus dan Keamanan


Aplikasi Android Terbaik Antivirus dan Keamanan

Diluar sana banyak sekali virus virus yang ingin menyerang perangkat smartphone. Untuk mengantisipasi terkena virus virus tersebut adalah dengan menginstall atau memasang aplikasi antivirus Android terbarik. Berikut !

360 security

Aplikasi ini telah dipercaya 200 juta pengguna di seluruh dunia. Dimana fungsi dari 360 security ini dapat mengoptimalkan ponsel pintar dan menjaga keamanan smartphone android kesayangan Anda.

Mobile security & antivirus

Merupakan aplikasi yang membuat pengguna terbebas dari ancaman malware. Ia bekerja dengan mendeteksi virus melalui pencarian di riwayat browser, kartu memori, dan memori internal perangkat. Keunggulan lainnya adalah

  • Dapat mengontrol penuh perangkat mobile
  • Menyediakan fitur anti pencurian
  • Menyediakan fitur privacy perlindungan
  • Bebas biaya untuk versi lite


AppLock

Applock mampu menambahkan kode keamanan tambahan pada aplikasi yang dibuka, menyembunyikan foto, video dan fitur lainnya. Kelebihan yang diusungnya dapat mengunci aplikasi tertentu, dapat mengunci dan menyembunyikan foto dan video, serta memudahkan dalam membuka kunci semua aplikasi.

Namun kekurangan dari Applock ini adalah petunjuk yang disediakan kurang jelas serta proses upgrade premium yang rumit.

Anda tidak perlu kawatir foto dan video yang terkunci akan hilang dari galeri. Cara kerja Applock untuk aplikasi yang tidak boleh dilihat orang lain (dikunci) adalah dengan menghilangkan aplikasi tersebut dari galeri dalam keadaan terkunci.

Selain foto dan video, Applock juga dapat mengunci SMS, kontak, beberapa akun gmail dan facebook, galeri, market, epngaturan, panggilan dan aplikasi lainnya. Dengan demikian privacy Anda tetap terjaga meskipun ponsel sedang berada di tangan orang lain.

NEXT : 5 Aplikasi Password Manager Android Terbaik

Kategori Aplikasi Android Terbaik Bisnis dan Produktivitas


Aplikasi Android Terbaik Bisnis dan Produktivitas

Bagi Anda seorang pembisnis atau produktivitas, aplikasi Android terbaik kategori bisnis dan produktivitas berikut ini harus Anda punya. Sebab, akan memudahkan Anda dalam mengontrol bisnis Anda.

Polaris Office

Aplikasi android terbaik gratis kategori Bisnis saat ini adalah polaris office. Hampir seluruh pengguna Android menggunakan aplikasi ini untuk menunjung kegiatan bisnisnya. Ia menyediakan lembar kerja dalam bentuk Ms Word, Excel, powerpoint, PDF dalam satu paket.

Lembar kerja di atas juga dilengkapi dengan template dan didesain interface nan cantik. Polaris Office ini cocok digunakan untuk pelajar maupun pelaku bisnis.

Pengguna android tidak perlu ribet membawa PC maupun laptop. Manfaatkan perangkat mobile Anda untuk membuka dan menyunting dokumen. Pengguna juga bisa menyimpan file dengan diintegrasikan ke situs cloud seperti google drive, dropbox dan sejenisnya.

Cam card free

Pelaku bisnis dirasa perlu memakai Cam Card free ini untuk bertukar kartu nama. Jadi tidak perlu lagi menggunakan kartu nama manual. Ini tentunya akan memudahkan Anda dalam menjalin hubungan yang baik.

XE Currency

Aplikasi XE Currency berfungsi untuk menampilkan kurs mata uang terkini. Aplikasi ini cukup ringan dan dapat menampilkan data secara aktual. Anda bisa mengontrol dengan mudah perkembangan dollar dan strategi selanjutnya yang harus Anda lakukan.

Demikianlah ulasan aplikasi Android terbaik gratis yang bisa di download di Google Play Strore dengan gratis. Daftar aplikasi Android terbaik gratis ini kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya. Disamping itu deretan aplikasi Android terbaik gratis di atas merupakan versi carainter.net. Jadi tidak dapat dijadikan patokan atau tolok ukur mengingat perkembangan teknologi yang semakin pesat. Kurang puas ??? Baca : 11 Aplikasi Android Unik Terbaik Keren Paling Dicari

Posting Komentar untuk "Aplikasi Android Terbaik Gratis 2018"