Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memilih Nama Domain Yang Bagus dan Baik Untuk SEO

Cara Internet - Dalam sebuah situs web atau blog, nama domain yang bagus sangatlah penting karena ini dapat dikatakan sebagai tanda pengenal situs web kita pada masyarakat. Banyak sekali strategi yang harus dipertimbangkan sebelum membuat nama domain. Karena ini akan membuat professional atau tidaknya sebuah situs web tersebut.
Memilih nama domain yang bagus

Banyak cara memilih nama domain agar terlihat bagus, salah satunya memperhatikan kata-kata yang pas dan sesuai dengan tema web atau blog. Contoh nama domain yang bagus dan sesuai dengan tema misalnya begini. Jika tema blog Anda membahas seputar gadget atau ponsel, maka nama domain yang cocok adalah “okeponsel”, “beritaponsel” atau yang lainnya. Dengan begitu, dilihat dari nama domainnya saja sudah tau kalu web tersebut pasti memahas seputar gadget atau ponsel.

[ baca juga : Cara Memilih Hosting Murah Berkualitas dan Bagus ]

Nah bagi Anda yang masih kebingungan cari nama domain yang bagus, mungkin ulasan dibawah ini dapat membantu Anda dalam membuat nama domain yang bagus. Berikut cara memilih nama domain yang bagus.

Cara Memilih Nama Domain

Sesuaikan Nama Domain Dengan Tema Blog
Ini sangat penting untuk diperhatikan meski tidak wajib. Sebuah situs dengan nama domain yang sama dengan isi blog akan lebih terlihat professional. Dengan begitu sebuah blog tersebut akan terkesan bagus dan mendapat nilai plus tersendiri.

Pilih Nama Domain Dengan Keyword
Maksudnya, carai sebuah kata yang meiliki nilai keyword tinggi namun dengan persaingan rendah. Ini akan berefek pada page one Google. Anda dapat menggunakan Keyword Planner sebagai pencari kata tersebut.

Usahakan Nama Domain Tidak Terlalu Panjang dan Rumit
Jangan membuata nama domain yang panjang dan rumit, karena ini akan susah dikenal dan ingat seseorang. Usahan hanya menggunakan tiga susunan kata, lebih sedikit lebih baik. Selain itu jangan gunakan tanda penghubung atau karakter seperti #. %, ^, - atau yang lain. Itupun kalu bisa J

Gunakan Domain Dengan Ekstensi .com
Ekstensi .com memang menjadi Top Level Domain yang paling tinggi. Jadi usahakan gunakan domain yang berekstensi dot com. Selain dot com Anda juga dapat dot net dan ini juga tidak kalah saing dengan dot com karena ekstensi  dot net ini merupakan ekstensi yang terbaik nomer dua.

Jangan Gunakan Nama Domain Yang Berbau Sara
Ini sangat penting untuk diperhatikan, dan wajib untuk diterapkan. Jika situs web atau blog Anda tidak ingin dibacklis Google maka jangan gunakan nama domain yang berbau sara. Sebab, Google melarang keras situs yang berhubungan dengan SARA.

Demikina cara memilih nama domain yang bagus. Semoga artikel di atas dapat membantu memilih nama domain yang tepat untuk situs web Anda. Sebenarnya, strategi di atas hanyalah agar terlihat lebih profesional suatu situs tersebut, namun tidak ada yang melarang jika nama domain yang Anda buat untuk situs Anda adalah nama Anda sendiri.
Artikel Terkait : Cara Riset Keywords Dengan Keyword Planner Terbaru

Posting Komentar untuk "Cara Memilih Nama Domain Yang Bagus dan Baik Untuk SEO"